Bom Kembar di Irak Tewaskan 40 Peziarah

Ribuan warga Irak hadiri perayaan Arbain (Foto: Reuters)

BAGHDAD – Dua Bom mobil meledak ketika para peziarah syiah berkumpul kota suci Karbala Jumat 5 Februari kemarin. Saat peziarah berusaha menyelamatkan diri dari ledakan pertama, terjadi ledakan kedua yang menewaskan 40 orang dan melukai 150 lainnya.

Kedua ledakan tersebut terjadi di saat perayaan tahunan keagamaan umat muslim Syiah. Ledakan kali ini merupakan yang ketiga kalinya terjadi dalam satu pekan di Irak yang menargetkan pada umat muslim Syiah.

Pada siang hari, sebuah mobil yang terparkir meledak ketika para peziarah memenuhi jalanan yang terletak sekira 10 kilometer dari pintu masuk kota suci Karbala. Ledakan tersebut menggiring para peziarah berada pada jalur pengeboman yang kedua. Selain menewaskan 40 peziarah, sekira 154 orang turut terluka dalam ledakan yang dahsyat tersebut. Demikian diberitakan Associated Press, Sabtu (6/2/2010).

Seorang polisi Irak memberikan versi cerita yang berbeda, mengatakan bahwa ada dua pelaku bom bunuh diri, salah satu mobil menabrak para peziarah yang kemudian menggiring mereka ke mobil satu lagi yang akhirnya diledakkan bersamaan.

Pada hari yang sama, bom yang diletakkan dipinggir jalan meledakkan sebuah bus yang membawa para peziarah menuju Baghdad, menewaskan dua orang dan 13 lainnya terluka, ujar polisi dan pihak rumah sakit yang tidak ingin disebutkan namanya.

Hingga kini belum ada pihak yang mengaku bertangggung jawab atas peristiwa ledakan tersebut. Tetapi Perdana Menteri Nouri al-Maliki menuduh al-Qaida dan para pendukung Saddam, dengan alasan bahwa kedua belah pihak tersebut mencoba untuk mengacaukan keamanan dengan menyerang para peziarah, karena gagal melakukan serangan pada para pejabat

Pertumpahan darah yang terjadi di Irak tampaknya akan terus berlangsung, hal ini dikarenakan pemerintahan yang dipimpin Syiah melarang para kandidat yang berasal dari Suni untuk mengikuti pemilihan parlemen yang akan berlangsung 7 Maret mendatang.

Pihak Amerika Serikat yang merasakan adanya pelarangan tersebut mencoba mendamaikan umat muslim Syiah dan Suni Irak. AS menilai kondisi ini dapat merusak keharmonisan di Irak.(rhs) www.okezone.com

You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Response to "Bom Kembar di Irak Tewaskan 40 Peziarah"

Post a Comment

Powered by Blogger