Indonesia Perlu Dilibatkan dalam Perdamaian Timur Tengah

JAKARTA, KOMPAS.com- Sebagai negara berpenduduk muslim terbanyak di dunia, sekali lagi, Indonesia merasa perlu dilibatkan dalam proses perdamaian antara Israel dan Palestina.


Hal ini disampaikan Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) H Amidhan dalam diskusi mingguan Polemik di Warung Daun, Jumat (20/3/2010). "Kalau mau bekerja sama dengan negara Islam untuk menyelesaikan persoalan Timur Tengah, kenapa enggak dimulai dengan negara-negara di Asia," tuturnya.
Menurut Amidhan, tentu banyak peran yang bisa dibagi jika AS mau membuka kerja sama. Misalnya, AS membantu dalam dana dan peralatan, Indonesia dalam mediasi. Namun, tidak serta merta keduanya boleh saling mengintervensi tindakan yang harus dilakukan.
"Kita harus independen. Kalau mau dilakukan sendiri oleh AS, mengambil pengalaman Indonesia yang selalu berhasil menumpas teroris," tandasnya.

You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Response to "Indonesia Perlu Dilibatkan dalam Perdamaian Timur Tengah"

Post a Comment

Powered by Blogger